ASESMEN DIAGNOSTIK NON KOGNITF

ASESMEN DIAGNOSTIK NON KOGNITF

Asesmen diagnostik non kognitif yang bertujuan untuk mengetahui kondisi psikologi dan sosial emosi peserta didik, gaya belajar, aktivitas peserta didik selama belajar dirumah, serta kondisi keluarga peserta didik. Untuk asesmen diagnostik non kognitif ini terdiri dari 7 macam instrumen yaitu :

  1. Instrumen latar belakang keluarga diisi oleh peserta didik

  2. Instrumen kesiapan belajar diisi oleh peserta didik

  3. Instrumen kebiasaan belajar diisi oleh peserta didik

  4. Instrumen motivasi belajar diisi oleh peserta didik

  5. Instrumen minat belajar diisi oleh peserta didik

  6. Instrumen gaya belajar diisi oleh peserta didik

  7. Instrumen harapan orang tua diisi oleh orang tua peserta didik

Data yang diperoleh melalui instrumen-instrumen tersebut digunakan untuk meningkatkan layanan pendidikan kepada peserta didik

 

Latar Belakang Keluarga

Keluarga adalah kelompok sosial yang paling kecil yang terdiri dari ayah, ibu dan anak. Keluarga, sekolah dan masyarakat merupakan tri pusat pendidikan namun keluarga yang memberikan pengaruh pertama kali terhadap anak. Keluarga merupakan pusat pendidikan yang paling penting karena keluarga adalah lembaga yang paling berpengaruh dibandingkan lembaga yang lain. Peranan lingkungan keluarga terhadap perkembangan anak meliputi : status sosio ekonomi, keutuhan keluarga, sikap dan kebiasaan orang tua, dan status anak. dari uraian tersebut dapat dimaknai bahwa lingkungan keluarga memiliki peran yang besar pada perkembangan anak.